Tarif dan Layanan Solo Khitan Center
Solo Khitan Center telah lebih dari 20 tahun memberikan pelayanan terhadap siapa saja yang ingin berkhitan dengan pilihan metode yang variatif, baik model konvensional maupun modern. Berbagai metode tersebut masing-masing memiliki kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Namun yang jelas, pengalaman dari dokter yang menangani, merupakan hal paling penting yang harus Anda pertimbangkan.
Jenis Layanan Khitan
Kami melayani berbagai jenis layanan khitan seperti:
- Khitan reguler, yaitu untuk anak yang telah siap khitan hingga usia sebelum memasuki masa baligh.
- Khitan bayi, kami melayani bayi yang baru lahir, hingga bayi usia beberapa bulan yang hendak dikhitan. Beberapa manfaat khitan bayi bisa cek di sini.
- Khitan revisi, yakni khitan perbaikan, dari orang/anak yang telah dikhitan namun kurang puas dengan hasilnya, atau ada beberapa hal yang harus disempurnakan.
- Khitan dewasa, yakni khitan untuk orang yang telah berusia baligh/dewasa, baik mualaf maupun non muslim yang hendak berkhitan.
- Khitan massal, yakni kerjasama dengan lembaga untuk melakukan program khitan massal.
Metode Khitan
Metode khitan yang kami tawarkan adalah:
- Khitan triple sealer, merupakan metode terbaru yang sangat kami rekomendasikan. Penjelasan lebih lanjut silakan KLIK SINI.
- Khitan metode cincin, yakni menggunakan Alis Klamp
- Khitan metode konvensional, yakni dijahit dan diverban
- Khitan metode electrocauter, atau yang biasa dikenal dengan masyarakat dengan nama "khitan laser". Kami selalu mengedukasi bahwa penamaan "khitan laser" tersebut sebenarnya tidak tepat, karena tidak menggunakan laser, tetapi menggunakan elemen panas yang disebut electrocauter.
Tarif Khitan
Tarif khitan yang kami terapkan sangat tergantung dari kondisi pasien, metode yang dipilih, dan harga-harga peralatan serta perlengkapan yang dipakai untuk khitan. Saat ini, kami menerapkan tarif mulai Rp 1.200.000,- sudah all in hingga kontrol dan pelayanan jika terjadi masalah lanjutan seperti risiko perdarahan dan sebagainya.
Mendaftar Khitan
Silakan KLIK DAFTAR.
Posting Komentar untuk "Tarif dan Layanan Solo Khitan Center"
Posting Komentar
Terimakasih atas komentar Anda